Tempat Wisata Bali Dekat Bandara yang Wajib Kamu Kunjungi
Siapa yang bisa menolak pesona Bali? Meskipun kecil, pulau ini punya segudang destinasi menarik yang tersebar dari ujung ke ujung.
Namun, buat kamu yang waktu liburannya singkat, jangan khawatir! Kamu bisa mulai menjelajahi beberapa tempat wisata Bali dekat bandara yang praktis, seru, dan tentunya penuh pesona khas Bali. Simak rekomendasinya di bawah ini!
1. The Keranjang Bali
The Keranjang Bali adalah destinasi wisata dan pusat oleh-oleh yang hanya beberapa menit dari Bandara I Gusti Ngurah Rai. Destinasi ini cocok banget buat kamu yang ingin pengalaman wisata praktis dan penuh kejutan!
Dikenal dengan gedung ikonik, experience Bali, serta oleh-oleh Bali unik, The Keranjang Bali menghadirkan konsep experience store yang seolah-olah memuat Bali dalam satu keranjang dengan super praktis dan menyenangkan.
Apa saja sih yang menarik di sini? Kamu bisa mencoba berbagai pengalaman budaya Bali yang otentik, seperti Lorong Sloka, Gelang Tridatu, hingga sewa baju tradisional Bali. Belum cukup? Ada pilihan interaktif seperti melukis gerabah, sablon t-shirt, atau bahkan membuat bolu pisang khas Bali.
Tidak hanya pengalaman yang seru, kamu juga bisa membeli oleh-oleh Bali di sini, termasuk pie susu promo yang harganya Rp1.000 saja! The Keranjang Bali adalah tempat yang cocok untuk wisata singkat yang praktis dan hemat waktu.
The Keranjang Bali berlokasi di Jalan Bypass I Gusti Ngurah Rai No. 97 dan juga bisa diakses melalui Jalan Raya Kuta No. 70-72. Beroperasi mulai dari Senin-Kamis 09.00-21.00 WITA, Jumat-Minggu 09.00-22.00 WITA.
2. Pantai Sekeh
Pantai Sekeh di Tuban, dekat Bandara Ngurah Rai Bali, menawarkan pesona alam yang asri dengan hamparan pasir putih dan pemandangan Sunset yang memukau. Di sini kamu bisa menikmati sunset sambil mengamati pesawat yang lepas landas.
Destinasi ini sempurna untuk menikmati sunset sambil bersantai jauh dari keramaian, memberikan pengalaman liburan singkat yang damai dengan akses mudah di kawasan strategis Bali.
3. Pantai Kuta
Siapa yang tidak kenal Pantai Kuta? Pantai yang paling ikonik di Bali ini sangat mudah dijangkau dari bandara, menjadikannya destinasi favorit bagi banyak wisatawan. Dengan pasir putih bersih dan ombak yang cocok untuk berselancar, Pantai Kuta menawarkan pengalaman sunset yang spektakuler setiap sore.
Pantai Kuta juga punya daya tarik lain, yaitu kehidupan malamnya yang semarak. Di sepanjang pantai, terdapat berbagai pilihan bar, klub malam, dan restoran, siap memanjakan kamu dengan hiburan dan kuliner. Selain itu, kamu juga bisa menemukan berbagai toko oleh-oleh, mall, dan art shop yang menawarkan beragam barang lokal. Pilihan akomodasi pun sangat beragam, mulai dari hotel mewah hingga hostel budget-friendly, yang menjadi pilihan tepat untuk segala jenis wisatawan.
Jadi, dari ketiga pilihan wisata Bali dekat bandara ini, mana yang paling membuatmu tertarik? The Keranjang Bali atau pantai sekitar Kuta? Apapun pilihanmu, setiap destinasi ini menyimpan keindahan dan pengalaman seru khas Bali yang patut kamu coba.